Studi Ungkap Manfaat Vitamin D Tinggi dalam Tubuh bagi Pasien Kanker Payudara

Jakarta, Setelah didiagnosis dengan kanker payudara, yang bisa dilakukan hanyalah mematuhi jadwal sesi pengobatan. Tetapi ada suplemen yang diklaim bisa memperpanjang harapan hidup pasien.

Penelitian terbaru yang dilakukan Kaisar Permanante Northern California Division of Research menemukan, pasien dengan kadar vitamin D tinggi dalam tubuhnya berpeluang sepertiga kali lebih besar untuk memiliki harapa hidup lebih panjang.

Hal ini dibuktikan dengan mengamati sampel jaringan payudara dari 1.666 sukarelawan dua bulan selepas diagnosis. Follow-up dilakukan lagi pada bulan keenam, lalu dua, empat, enam dan delapan kemudian.

Biomarker yang ada dalam darah, yaitu 25-hydroxyvitamin D (250HD) juga diambil sampelnya. Ini berkaitan dengan survival atau tingkat keberlangsungan hidup sukarelawan.

Hasilnya, vitamin ini terbukti menurunkan peluang kematian pada pasien kanker payudara. Kadar biomarker 250HD-nya juga tinggi yang menunjukkan tingginya peluang pasien untuk bertahan hidup.

"Wanita yang kadar vitamin D-nya paling tinggi punya peluang 30 persen lebih besar ketimbang yang kadarnya paling sedikit," terang Lawrence Kushi seperti dilaporkan Daily Mail.

Peneliti meyakini bahwa vitamin D mampu menghambat reproduksi sel-sel kanker, bahkan memusnahkan mereka secara efektif.

Baca juga: Ingat! Kanker Payudara Tak Selalu Ditandai dengan Benjolan Kecil

Pada tes laboratorium yang dilakukan peneliti Stanford University, tikus yang kekurangan vitamin D selama 10 minggu terbukti perkembangan tumornya terjadi lebih cepat dibandingkan dengan tikus yang asupan vitamin D-nya cukup.

Ini artinya mempertahankan asupan dengan tingkat vitamin D tinggi kemungkinan bisa berperan sebagai pelindung seperti yang telah diteliti oleh studi sebelumnya.

Baca juga: Perjuangan Yesi Melawan Kanker Payudara yang Sudah Menyebar ke Otak

(lll/vit)

Related Posts :

0 Response to "Studi Ungkap Manfaat Vitamin D Tinggi dalam Tubuh bagi Pasien Kanker Payudara"

Posting Komentar