Situs belanja online AliExpress menjual boneka seks tersebut dengan harga sekitar Rp 18 juta. Dengan tinggi sekitar 160 sentimeter (cm), pembelinya dapat memilih ukuran penis yang ia inginkan untuk boneka.
Baca juga: Pasangan Ini Koleksi Sepuluh Boneka Seks yang Mirip Manusia
Deskripsi yang ditulis dari penjual: "Boneka seks ini dibuat dari bahan medis thermoplastic elastomer paling canggih dengan kerangka metal."
"Boneka ini fleksibel dapat dibuat berbagai macam gaya seksi," tulisnya seperti dikutip dari The Sun, Minggu (24/12/2017).
Terkait hal tersebut boneka seks saat ini memang terus berkembang dan semakin realistis. Beberapa perusahaan bahkan mengembangkan versi robot seks yang bisa berpikir, menerima stimulasi dan meresponsnya.
Ada kekhawatiran dengan semakin canggih, maka orang-orang akan lebih memilih robot atau boneka seks ini sebagai teman hidup mereka. Hal ini terbukti dari beberapa laporan internasional yang melihat ada mereka yang tidak hanya melampiaskan hasrat seksnya, namun juga menikahi boneka tersebut.
Padahal menurut dr Andri, SpKJ, FAPM, dari Klinik Psikosomatik RS OMNI Alam Sutera, sejatinya penggunaan boneka seks adalah untuk melampiaskan kebutuhan biologis yang sulit tersalurkan saja.
"Kalau boneka seks digunakan seperti masturbator yang berbentuk vagina sebagai alat bantu ketika pasangan tidak ada, ya tidak masalah. Tapi kalau sudah sampai ingin hidup bersama bonekanya, sampai jatuh cinta dan ingin menikah dengan bonekanya itu ya bisa disebut mengalami masalah kejiwaan," tutur dr Andri.
Baca juga: Rendah Diri dan Tidak Pede Bikin Pria Lampiaskan Hasrat Seks dengan Boneka(fds/up)
0 Response to "Boneka Seks Mirip Justin Bieber Dijual Online"
Posting Komentar