Selamat! Pelihara Anjing Diklaim Bikin Panjang Umur

Jakarta, Tiap pagi anjing harus diajak jalan-jalan. Meski merepotkan, tetapi inilah yang membuat pemilik anjing lebih sehat dibandingkan pemilik hewan peliharaan lainnya.

Berdasarkan hasil sebuah studi dari Swedia, memelihara anjing dapat menurunkan risiko kematian sebanyak 33 persen. Kepemilikan anjing juga dikaitkan dengan penurunan risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular sebesar 36 persen.

Namun ini berlaku bagi mereka yang tinggal sendirian alias single. Risiko serangan jantung mereka diketahui juga menurun sebanyak 11 persen.

Tetapi bukan berarti kepemilikan anjing tidak bermanfaat bagi pasangan suami istri. Pasangan yang memiliki anjing mengalami penurunan risiko kematian sebesar 11 persen. Risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular juga berkurang sebanyak 15 persen.

"Menariknya, kepemilikan anjing memberikan manfaat yang menonjol bagi mereka yang tinggal sendiri. Padahal sebelumnya mereka ini yang paling sering diklaim memiliki risiko penyakit jantung yang paling tinggi," tandas peneliti Mwenya Mubanga seperti dilaporkan CNN.

Baca juga: Kuman Bakteri Lebih Banyak Hinggap di Rumah yang Pelihara Anjing

Peneliti menjelaskan, berinteraksi dengan anjing memberikan efek perlindungan yang sama terhadap penyakit jantung, seperti halnya pada pasangan suami istri atau rumah tangga.

"Anjing juga terbiasa membawa kotoran dari luar ke rumah dan mereka suka menjilat Anda. Ini kemudian akan mempengaruhi susunan mikrobiome (bakteri dalam usus) yang mengambil peran penting dalam kesehatan," papar Mubanga.

Saat memiliki anjing, pemiliknya juga mempunyai kehidupan sosial yang lebih baik. "Ketika hal ini terjadi, level stres mereka juga menurun yang selama ini menjadi penyebab utama munculnya risiko penyakit kardiovaskular," tambahnya.

Baca juga: Waspada! Ini Lho Bahayanya Dijilat Anjing

Walaupun begitu, saat memelihara anjing juga harus dikedepankan kebersihannya. Dikutip dari New York Post, seorang ahli virologi bernama John Oxford mengingatkan anjing tetap dapat membawa bahaya bagi pemiliknya sehingga perlu dijaga kebersihannya.

Salah satu bakteri yang hidup di air liur anjing disebut Capnocytophaga canimorsus. Bakteri ini memiliki kekuatan untuk menyebabkan infeksi fatal bahkan mengalami sepsis, yaitu suatu keadaan di mana tubuh bereaksi hebat terhadap bakteri atau mikroorganisme lain.

"Anjing menghabiskan separuh hidupnya dengan meletakkan hidungnya di tempat yang tidak baik atau melayang di atas kotorannya sehingga moncongnya penuh dengan bakteri, virus, dan kuman dari segala jenis," terangnya.(lll/up)

Related Posts :

0 Response to "Selamat! Pelihara Anjing Diklaim Bikin Panjang Umur"

Posting Komentar