Ramai di Medsos, Bocah di Kalsel Tidur 10 Hari Akibat Penyakit Aneh

Jakarta, Seorang bocah menjadi perbincangan di media sosial karena mengidap penyakit misterius. Sang ayah menyebut, ia telah tidur selama 10 hari 10 malam.

Echa, demikian bocah perempuan ini dipanggil, tampak terbaring lemah dalam sebuah foto yang diunggah oleh akun Moel Ya Lo Ve di Facebook. Beberapa orang dewasa duduk mengelilinginya.

"Terima kasih juga untuk semua kawan kawan di FB yg memberi saran dam doanya," tulis Moel Ya Lo Ve dalam caption yang menyertai foto tersebut.

Foto tersebut diunggah pada 20 Oktober 2017 dan telah dibanjiri 160 komentar. Sedangkan dalam foto lain yang diunggah sehari sebelumnya, Echa disebut telah tidur 10 hari dan 10 malam.

Baca juga: Gadis Ini Mengidap Sindrom Langka, Tidurnya Sampai Belasan Jam Sehari

"Menurut dokter umum fisiknya ok aja, dokter specialis jiwa belum bisa menggali lebih dalam," demikian penggalan keterangan yang menyertainya.

Tidak jelas betul apa penyakit yang menyerang gadis ini. Namun di kolom komentar, sang ayah menyebut Echa sakit sejak Oktober 2016 atau setahun silam. Sejumlah pengunjung menyarankan terapi spiritual, termasuk ruqyah.

Baca juga: Sleeping Beauty di Dunia Nyata! Remaja Ini Tidur 20 Jam Sehari

Dikutip dari WebMD, tidur berlebihan hingga berjam-jam merupakan ciri Kleine-Levin Syndrome. Ini adalah kelainan saraf langka yang kerap disebut sleeping beauty syndrome. Penyebab pastinya tidak diketahui, namun diyakini ada pengaruh genetik.(up/up)

Related Posts :

0 Response to "Ramai di Medsos, Bocah di Kalsel Tidur 10 Hari Akibat Penyakit Aneh"

Posting Komentar