"Aku sudah lama tertidur, apakah ini tanggal 1 April (April mop)?" tulis salah satu netizen di kolom komentar Twitter @chrisshughes22.
"Itu sangat luar biasa menjijikan. Tidak akan. Tidak mungkin. Mau mencoba hal itu," wanita lain menuliskan komentarnya mengenai produk tersebut.
Sebenarnya, apakah air mata aman untuk di minum? Ada baiknya untuk mengenal kandungan yang ada pada air mata terlebih dahulu untuk menjawab hal tersebut.
Baca juga: Pembangkit Listrik Tenaga Air Mata, Mungkinkah Diwujudkan?
Air mata adalah air yang diproduksi dari kelenjar lakrimal yang ada di antara bola mata dan lipatan mata. Dari segi rasa, air mata terasa asin. Wajar, karena dalam tubuh orang dewasa terdapat 250 gram garam. Nah, saat berkeringat ada menangis tubuh akan mengeluarkan lebihan garam sekaligus sehingga wajar dua hal ini memiliki rasa asin.
Seperti dikutip dari Daily Mail, air mata memiliki campuran kompleks dari protein, antibodi dan zat lainnya. Salah satu sifat air mata juga sebagai antibakteri karena kandungan enzim lisozim yang dapat membunuh 90 hingga 95 persen bakteri kurang dari 10 menit.
Jika ditanya mengenai bahaya meminum air mata selama ini belum ada kasus yang membuat orang mengalami masalah kesehatan serius karena mengonsumsi air mata. Tapi, seorang ahli biokimia, William Frey telah melakukan beberapa studi tentang air mata dan menemukan bahwa air mata yang keluar dari hasil menangis karena emosional ternyata mengandung racun.
Jadi bagaimana nih, tertarik untuk mencoba minuman dengan air mata si tampan Chris Hughes? Tulis komentarmu di bawah ini ya.
Baca juga: 7 Keajaiban Air Mata
(up/up)
0 Response to "Air Mata Dijadikan Infused Water, Amankah?"
Posting Komentar