Waspadai Heat Stroke Saat Cuaca Panas Terik

Jakarta, Cuaca yang sepanas ini tak hanya berbahaya untuk kesehatan kulit, tapi juga berdampak pada isu kesehatan lainnya. Seperti salah satunya adalah heat stroke atau sengatan panas.

Heat stroke kondisi di mana tubuh mengalami perubahan suhu yang sangat cepat dan sulit untuk didinginkan kembali. Terlalu lama berada di suhu yang tinggi juga merupakan salah satu penyebab utamanya.

Ciri-ciri yang terlihat seperti dilansir Mayo Clinic, Rabu (20/9/2017) di antaranya seperti demam tinggi mencapai 40 derajat celsius, napas yang semakin cepat, kulit terasa kering ketika disentuh.

Baca juga: Begini Caranya Jaga Kesehatan di Tengah Cuaca Panas

Kadang, kondisi heat stroke hingga menyebabkan munculnya halusinasi, kebingungan, agitasi atau tindakan brutal, ucapan yang tidak jelas, mudah tersinggung, hingga kejang dan koma.

Ketika menemukan orang dengan kondisi seperti yang disebutkan sebelumnya, jangan buang waktu dan hubungi tenaga medis. Sembari menunggu bantuan, bopong orang tersebut ke ruang dengan suhu yang lebih sejuk dan beri minum. Bisa juga dengan mengguyurnya air.

Di samping terlalu lama di lingkungan dengan suhu tinggi, pekerjaan yang kelewat berat dan dehidrasi juga bisa menjadi hal yang mendorong terjadinya heat stroke.

Baca juga: Ada Aturannya, Langsung Mandi Saat Cuaca Panas Kurang Dianjurkan(ajg/up)

Related Posts :

0 Response to "Waspadai Heat Stroke Saat Cuaca Panas Terik"

Posting Komentar