Wow, Studi Ini Buktikan Pergi ke Perpustakaan Bermanfaat untuk Kesehatan

Jakarta, Pergi ke perpustakaan mungkin terlihat kuno dan menjemukan. Padahal menurut penelitian terbaru dari Amerika Serikat, pergi ke perpustakaan juga memiliki manfaat bagi kesehatan.

Carolyn Cannuscio, pakar epidemiologi sosial dari University of Pennsylvania, Philadelphia, mengatakan kunjungan ke perpustakaan memiliki banyak manfaat. Pengunjung tak hanya bisa meminjam buku namun juga berinteraksi dengan komunitas, mendapat pelajaran soal keterampilan tertentu dan menjadi tempat berkumpul.

Manfaat ini terutama dirasakan untuk kalangan minoritas, imigran, tuna wisma hingga pengidap masalah kejiwaan dan pecandu narkotika. Dikatakan Carolyn, manfaat ini mematahkan anggapan yang menyebut perpustakaan tidak lagi dibutuhkan di era digital.

Baca juga: Resep Kuno Berusia 1.000 Tahun Ini Ditengarai Bisa Lawan Bakteri Kebal Obat

"Justru dengan adanya era digital, perpustakaan tumbuh menjadi tidak hanya sekadar tempat meminjam buku, namun organisasi dinamis yang menyediakan kebutuhan komunitas di sekitarnya secara kreatif," ungkap Carolyn, dikutip dari Reuters.

Penelitian dilakukan dengan mewawancarai petugas perpustakaan dan warga yang tinggal di sekitar perpustakaan tersebut. Mereka diminta menyebutkan apa saja interaksi yang dilakukan antara petugas dan warga serta manfaat apa yang pernah diambil dari perpustakaan.

Hasil penelitian menyebut hampir setengah dari jumlah kunjungan ke perpustakaan merupakan orang-orang yang mengikuti program khusus, entah itu belajar keterampilan menjahit, menulis, bercerita, atau kelas memasak.

Di samping itu, pengunjung perpustakaan juga berinteraksi dengan petugas soal masalah yang mereka alami, misalnya kecanduan narkotika, gangguan kejiwaan, atau trauma di rumah.

Peneliti beranggapan mungkin saja para pengunjung ingin mencari tahu bagaimana cara membantu diri mereka lewat buku.

Misalnya pecandu narkotika ingin berhenti, atau pengidap masalah kejiwaan belum berobat ke dokter dan ingin mencari tahu gejalanya dengan pasti, peran petugas perpustakaan yang membimbing mereka inilah yang disebut bermanfaat dalam penelitian.

"Di mana lagi orang dengan usia, ras, etnis dan kebutuhan yang berbeda-beda bisa berkumpul di satu tempat, belajar ilmu baru sekaligus berinteraksi dengan baik? Perppustakaan harus jadi jantung bagi komunitas kota di manapun," ungkap Carolyn.

Baca juga: Perpustakaan Ini Sediakan Anjing untuk Teman Belajar Baca

(mrs/vit)

Related Posts :

0 Response to "Wow, Studi Ini Buktikan Pergi ke Perpustakaan Bermanfaat untuk Kesehatan"

Posting Komentar