'Bayangan Melayang' yang Dilihat Pria Ini ternyata Cacing Pita di Mata

Jakarta, Beberapa di antara kita mungkin pernah mengalami bisa melihat seperti ada sesuatu objek melayang-layang bergerak mengikuti pandangan. Hal itu disebut floater dan umum terjadi karena degenerasi pada bagian mata yang berisi cairan kental bening.

Nah terkait hal tersebut satu pria dari Florida, Amerika Serikat, awalnya mengira memiliki floater ketika melihat ada bayangan hitam dalam pandangan. Namun ia mulai curiga ada yang tidak beres ketika 'floater' ini tidak hilang-hilang.

Baca juga: Hii! Dokter Angkat 14 Cacing dari Mata Wanita Ini

"Saya melihat seperti titik hitam yang hanya ada pada bagian mata sebelah kiri. Saya melihat seperti ada sesuatu bergerak dari kiri ke kanan," ujar sang pria yang diketahui bernama Sam Cordero pada WFTS dan dikutip Sabtu (17/2/2018).

Ketika diperiksa oleh spesialis mata akhirnya diketahui bahwa bayangan hitam yang dilihat Sam bukan floater melainkan cacing parasit hidup. Setelah prosedur pengangkatan diketahui parasit tersebut merupakan cacing pita (Taenia solium) berukuran 3 milimeter dengan ribuan telur.

Infeksi cacing pita pada mata merupakan hal yang jarang terjadi karena biasanya parasit ini tinggal di usus. Seseorang yang terinfeksi cacing pita pada umumnya tidak akan mengalami gejala keluhan meski pada beberapa orang bisa juga menimbulkan sakit perut, hilang nafsu makan, hingga berkurang berat badan.

Bila cacing pita ini entah bagaimana berakhir di tempat lain dalam tubuh maka ada kemungkinan menimbulkan komplikasi.

Pada kasus Sam setelah cacing diangkat ia tidak lagi mengalami gangguan penglihatan. Kemungkinan ia terinfeksi setelah mengonsumsi daging babi yang tidak dimasak sempurna.

Baca juga: Cacing Pita 1,7 Meter Keluar dari Tubuh Pria Penggemar Sushi

(fds/up)

0 Response to "'Bayangan Melayang' yang Dilihat Pria Ini ternyata Cacing Pita di Mata"

Posting Komentar