Berkah Panas Terik! Vitamin D Bisa Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Jakarta, Vitamin D sangat terkenal peranannya dalam kesehatan tulang dan otak. Namun siapa sangka, vitamin yang banyak berasal dari sinar matahari ini juga dapat melindungi tubuh dari serangan flu.

Beberapa penelitian mendukung teori bahwa vitamin D dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan membantu melawan infeksi saluran pernapasan akut. Salah satunya penelitian yang dipublikasikan di BMJ dengan melibatkan 11 ribu orang.

Peneliti menemukan bahwa orang yang mengonsumsi suplemen vitamin D tambahan secara rutin tidak melaporkan adanya infeksi pernapasan akut, seperti influenza atau flu biasa dibandingkan orang yang tidak mengonsumsi suplemen vitamin D.

Vitamin D dianggap melindungi tubuh terhadap penyakit dengan meningkatkan kadar peptida seperti antibiotik alami di paru-paru. Ini mungkin menjadi salah satu alasan mengapa pilek dan flu sering terjadi di musim dingin.

Pada saat itulah paparan sinar matahari yang mengandung vitamin D berada pada tingkat yang paling rendah. Hal ini juga dapat membantu menjelaskan mengapa vitamin D tampaknya melindungi tubuh terhadap serangan asma yang dapat dipicu oleh virus pada saluran pernapasan.

Baca juga: Flu Cepat Sembuh dengan Vitamin C, Tapi Perhatikan Dosisnya

Para peneliti yang berasal dari 21 institusi di seluruh dunia mengatakan bahwa temuan tersebut harus mendorong upaya yang lebih luas untuk meningkatkan konsumsi makanan dengan kandungan vitamin D.

"Karena infeksi pernapasan bertanggung jawab atas jutaan kunjungan di rumah sakit dan kematian setiap tahun, tindakan semacam itu dapat berdampak besar pada kesehatan masyarakat," ujar Adrian Martineau, profesor infeksi pernapasan dan kekebalan tubuh di Universitas Queen Mary di London dikutip dari TIME, Minggu (8/10/2017).

Ia menambahakan bahwa penelitian ini memang memberikan bukti terkuat bahwa ada manfaat dari vitamin D untuk sistem kekebalan tubuh selain manfaat yang telah diketahui yakni untuk tulang dan otot.

Menurut Matineau, penting untuk melakukan pemeriksaan kadar vitamin D dalam tubuh sudah mencukupi atau belum. Jika belum, seseorang harus mengonsumsi suplemen vitamin D tambahan untuk meningkatkan imunitas.

"Ini paling baik dicapai melalui strategi seperti fortifikasi makanan dengan vitamin D, dan bukan dengan menguji individu dan mengaitkannya dengan tingkat terendah," tutupnya.

Baca juga: Catat, Ini Tandanya Kamu Kekurangan Vitamin D

(wdw/up)

Related Posts :

0 Response to "Berkah Panas Terik! Vitamin D Bisa Tingkatkan Kekebalan Tubuh"

Posting Komentar