Menikah di Usia Muda, Risiko Kanker Serviks Wajib Diwaspadai

Jakarta, Menikah pada usia muda merupakan salah satu faktor risiko seorang perempuan terkena kanker serviks atau kanker leher rahim. Karenanya pemeriksaan dini sangatlah diperlukan.

"Pada usia muda, mukosa sel serviks belum matang, sehingga akan lebih mudah rusak begitu kena serangan benda tumpul. Kalau sudah begitu, perempuan akan lebih mudah terserang virus HPV (Human Papilloma Virus) yang bisa terdorong masuk saat berhubungan seksual," ujar dr. Primandono Perbowo Sp.OG, dalam acara Ladies Talk: Kanker Serviks Pencegahan Vs Penanganan di Rumah Sakit Adi Husada, Jl Udaan Wetan, Surabaya, Sabtu (30/9/2017).

Untuk itu, deteksi dini seperti papsmear merupakan hal yang penting untuk dilakukan.

"Tahap pra kanker dapat diketahui melalui pemeriksaan deteksi dini papsmear. Di sini sel mulut rahim dan sel leher rahim diambil, lalu diperiksa dengan mikroskop. Bila ditemukan kelainan, maka akan dilanjutkan ke pemeriksaan selanjutnya," ujar dr Primandono.

Menurutnya, rekomendasi dari American Cancer Society adalah semua wanita yang telah berhubungan seksual perlu melakukan papsmear pada tiga tahun pertama setelah mulai berhubungan seks.

"Papsmear memang bukan diagnosis pasti, tetapi merupakan pemeriksaan awal. Diagnosis pasti dilakukan dengan pemeriksaan histologi dari bahan hasil biopsi. Namun, pencegahan dalam tahap ini jauh lebih baik," tambahnya.

Baca juga: Suami Rajin Pakai Kondom, Istri Lebih Terlindungi dari Kanker Serviks

Jika pada tahap papsmear ini ditemukan adanya tahap pra kanker, proses pengobatan menurut dr Primandono jauh lebih memuaskan.

"Hasilnya akan sangat memuaskan pada tahap ini karena stadiumnya masih kecil," katanya.

Kesadaran deteksi dini terhadap kanker serviks memang sangat diperlukan, meski tak ada gejala yang spesifik terasa. "Sekali lagi lebih baik deteksi dini," pungkasnya.

Menikah di Usia Muda, Risiko Kanker Serviks Wajib DiwaspadaiFoto: infografis

Baca juga: Video: Dudukan Toilet Bisa Tularkan Kanker Serviks, Mitos atau Fakta?

(up/up)

Related Posts :

0 Response to "Menikah di Usia Muda, Risiko Kanker Serviks Wajib Diwaspadai"

Posting Komentar